Nofrianil, Nofrianil and Alfikri, Alfikri and Nefri, John and Ibnusina, Fedri and Darnetti, Darnetti and Putri, Mega Amelia (2022) EDUKASI PEMANFAATAN SUMBERDAYA LOKAL DALAM BUDIDAYA SEHAT PADA KELOMPOK WANITA TANI PULUTAN KECAMATAN HARAU. In: Prosiding Seminar Nasional : Membangun Ekosistem Pengetahuan dan Inovasi untuk Mewujudkan Kesejahteraan Petani dan Kemandirian Pangan Nasional Berkelanjutan. Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh, Payakumbuh, pp. 170-184. ISBN 978-623-95049-8-4
Text
full paper Nofrianil semhas 2022.pdf Download (749kB) |
Abstract
Kesadaran masyarakat konsumsi pangan sehat menuntut pelaku pertanian menghasilkan produk pertanian sehat. Peningkatan produksi pertanian dengan penerapan input kimia sintetis atau pabrikasi tinggi memberikan dampak negatif pada lahan pertanian. Upaya memperbaiki lahan agar pertanian berkelanjutan maka pemanfaatan input sumberdaya lokal yang dikemas dengan teknologi dalam aplikasinya. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu (1) memahami dampak negatif pemakaian input pertanian buatan pabrik yang tinggi terus-menerus pada lahan dan lingkungan pertanian, (2) edukasi pemanfaatan sumberdaya lokal berupa POC dan pestisida nabati sebagai input pertanian berkelanjutan. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan di KWT Pulutan Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota dari Bulan Agustus 2017 sampai November 2017. Bentuk kegiatan berupa penyuluhan terdiri dari materi dampak pemakaian pupuk dan pestisida kimia sintetis atau pabrikasi jangka panjang terhadap lahan, manusia dan lingkungan, penyuluhan terkait sumberdaya lokal dimanfaatkan sebagai input dalam budidaya. Kegiatan demonstrasi praktik/pelatihan pembuatan disertai aplikasi POC dan pestisida nabati berbasis sumberdaya lokal. Hasil kegiatan pengabdian diperoleh data sebelum pemberian materi sebanyak 30% anggota KWT Pulutan telah mengetahui dampak bahaya input kimia sintetis, setelah pelatihan meningkat menjadi 100% anggota KWT telah mengetahui dampak bahayanya dan bertekad mengurangi resiko dengan pemanfaatan sumberdaya lokal sebagai input. Diketahui 20% anggota KWT Pulutan telah memanfaatkan sumberdaya lokal sebagai input budidaya tanaman, setelah pelatihan meningkat menjadi 70% telah menerapkannya. Bentuk kegiatan yang telah dilakukan, (1) observasi dan diskusi pemanfaatan sumberdaya lokal, (2) penyuluhan materi bahaya dampak pemakaian pupuk dan pestisida kimia sintetis terhadap lahan, manusia dan lingkungan, (3) demonstrasi praktik pembuatan POC limbah ternak metode seduhan dan aplikasi, (4) demonstrasi praktik pembuatan pestisida nabati dan aplikasi. Kata kunci: pertanian berkelanjutan, sumberdaya lokal
Item Type: | Book Section |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HB Economic Theory S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SB Plant culture |
Depositing User: | S.Sos Khairul Hidayat |
Date Deposited: | 27 Oct 2023 08:00 |
Last Modified: | 06 Nov 2023 01:15 |
URI: | http://repository.ppnp.ac.id/id/eprint/1974 |
Actions (login required)
View Item |