KANDUNGAN GIZI DAN BAHAN AKTIF FENOL DAUN BANGUN-BANGUN (Coleus amboinicus L.) PADA METODA PENGERINGAN YANG BERBEDA

Siregar, Ramond and Fati, Nelzi and Sondang, Yun (2019) KANDUNGAN GIZI DAN BAHAN AKTIF FENOL DAUN BANGUN-BANGUN (Coleus amboinicus L.) PADA METODA PENGERINGAN YANG BERBEDA. LUMBUNG, 18 (2). pp. 98-104.

[img] Text
KANDUNGAN GIZI DAN BAHAN AKTIF FENOL.pdf

Download (257kB)

Abstract

Tanaman bangun-bangun (Coleus amboinicus L.) mengandung kalium, karbohidrat, dan energi yang tinggi, serta minyak atsiri dengan kandungan carvakrol, isoprofil-o-kresol dan fenol. Secara farmakologi, tanaman ini mengandung beberapa bahan aktif yang bersifat menghilangkan sakit, penurun panas, dan antiseptik, penyegar, dan penambah semangat. Cara pengeringan berpengaruh terhadap tanaman, selain itu bahwa pengeringan bahan tanaman yang kurang tepat akan merusak komponen bahan aktif sehingga menurunkan mutunya. Penelitian ini dilakukan di Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh, bahan yang digunakan adalah daun bangun-bangun segar yang dikeringkan dengan 4 (empat) cara pengeringan yaitu: kipas angin, oven, udara dan matahari. Daun bangun-bangun yang telah dikeringkan selanjutnya dianalisa di laboratorium kimia. Percobaan dilakukan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Hasil analisa laboratorium kimia menunjukkan bahwa perlakuan metode pengeringan daun bangun-bangun berpengaruh sangat nyata pada kandungan protein kasar, serat kasar dan fenol. Pengeringan kering matahari menunjukkan kadar protein tertinggi (20,48%) dan pengeringan kipas angin menunjukkan kadar protein terendah (12,65%). Pengeringan kering oven menunjukkan kadar serat kasar tertinggi (17,21%) dan kipas angin menunjukkan kadar serat kasar terendah (13,05%). Pengeringan kipas angin menunjukkan kadar total fenol tertinggi (8.400 ppm) dan oven menunjukkan terendah (2.100 ppm). Kata Kunci: daun bangun-bangun, fenol Plants bangun-bangun (coleus amboinicus L) rich in potassium as well as essential oils karvakrol, isoprofil-o-kresol and fenol. These plants contain pharmaceutically active ingredients that areanalgesic, antifever, antiseptic, refresher and braced up. Un appropriate plant drying affected active raw and decrease a plant quality. the material used was bangun-bangun leaves which were dried in 4 (four) ways of drying namely: fans, ovens, air and sun. The leaves of bangun-bangn that have been dried are then analyzed in a chemical laboratory. The experiment was carried out using a Completely Randomized Design with 4 treatments and 5 replications. The results of this research show that the treatment method of drying leaves of bangun-bangun has a very significant effect on the content of crude protein, crude fiber and phenol. Dry sun drying shows the highest protein content (20.48%) and fan drying shows the lowest protein content (12.65%). Dry oven drying shows the highest crude fiber content (17.21%) and the fan shows the lowest crude fiber content (13.05%). Fan drying shows the highest total phenol content (8,400 ppm) and the oven shows the lowest (2,100 ppm). Keywords: bangun-bangun, nutrients, crude protein

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Jurusan Budi Daya Tanaman Pangan > Prodi Budi Daya Ternak
Depositing User: S.Sos Khairul Hidayat
Date Deposited: 17 Apr 2023 07:23
Last Modified: 17 Apr 2023 07:23
URI: http://repository.ppnp.ac.id/id/eprint/1297

Actions (login required)

View Item View Item